Home » , » Tanda - Tanda Kehidupan Seks Anda Sehat

Tanda - Tanda Kehidupan Seks Anda Sehat

Written By yoyoyo on Jumat, 29 November 2013 | 13.58

Tanda - Tanda Kehidupan Seks Anda Sehat
Tanda - Tanda Kehidupan Seks Anda Sehat - Tanyakan diri Anda, apakah kehidupan seks bersama pasangan sehat dan bahagia? Karena nyatanya masih banyak pasangan menikah selalu membandingkan kehidupan seks mereka dengan pasangan lain.

Jangan lakukan itu! Pasalnya, setiap hubungan dan situasi memang berbeda. Apa yang berhasil untuk hubungan pasangan lain, belum tentu berhasil untuk hubungan Anda berdua.

Maka itu, eHow coba memberikan informasi kepada Anda mengenai lima tanda umum kehidupan seks Anda berdua dinilai sehat.

1. Pasangan dengan hubungan yang sehat, berkomunikasi satu sama lain dalam hal apapun. Komunikasi yang terjalin terkesan selalu terbuka. Mereka tak segan mengatakan apa yang dilakukan pasangannya salah. Hubungan yang sehat, terdiri dari dua individual yang memiliki komitmen yang sama. Mereka memiliki harapan yang realistis satu sama lain dan tidak terlalu memaksakan kehendak.

2. Bereksperimen di tempat tidur merupakan cara lain hubungan seks Anda sehat dan bahagia. Hal ini mampu meningkatkan kehidupan seksual Anda berdua. Jangan segan untuk mencoba posisi maupun berhubungan seks di tempat yang berbeda-beda.

3. Seks dapat terjadi kapan dan di mana saja. Bagi pasangan yang telah lama menikah, terkadang Seks menjadi membosankan ketimbang alasan untuk sebuah kenikmatan. Seks harusnya diberikan secara mudah dan dinikmati Anda dan pasangan. Seks bukan sesuatu yang mudah untuk ditinggalkan. Melakukan seks dengan alasan karena Anda memang menginginkannya, akan memberikan kepuasan maksimal.

4. Seks menjadi bagian regular dalam hubungan. Saat Anda berkomitmen untuk membangun sebuah keluarga, bekerja, dan mengatasi masalah sehari-hari sudah terasa cukup berat, bahkan untuk sebuah Seks rutin. Untuk hubungan Seks yang sehat, jangan biarkan kesibukan menghalangi Seks rutin Anda dengan pasangan. Lakukan secara spontan. Jika Anda terbentur waktu, lakukan Seks secara “quickie” bila tidak ingin terlambat untuk jadwal bertemu klien penting.

5. Seks lebih dari sekedar Seks . Sayangnya banyak orang yang tidak menyadari bahwa Seks bukan sekadar pencapaian klimaks. Foreplay itu penting untuk kebahagiaan dan keintiman untuk meraih kehidupan Seks yang sehat. Untuk saran, pupuk rasa cinta dengan kejutan-kejutan romantis yang tidak akan diduga pasangan. Hal ini akan membuat pasangan tetap berhasrat terhadap Anda. Jika keromantisan sudah tercapai, tidak akan ada penghalang lagi bagi Seks yang sehat dan bahagia di kehidupan Anda berdua


Sekian Tanda - Tanda Kehidupan Seks Anda Sehat

Andrekocak Blog
Reviewed by User on 23 November 2013
Rating: 5
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Situs Boker - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger